Jambanisasi TMMD Kodim Klaten Mampu Tingkatkan Pola Hidup Sehat Warga

Jambanisasi TMMD Kodim Klaten Mampu Tingkatkan Pola Hidup Sehat Warga

Klaten –  Dampak proyek fisik TMMD Reguler ke-96 Kodim 0723/Klaten kini benar-benar dirasakan oleh warga Desa Panggang, Kecamatan Kemalang. Jika proyek fisik prioritas, yakni betonisasi jalan, keseluruhan warga Panggang merasakan dampak posiitifnya, bahwa warga di sekitarnya, karena kelak jalan itu bisa digunakan untuk jalur evakuasi jika sewaktu-waktu Gunung Merapi alami erupsi.

Sementara itu untuk proyek fisik lainnya, yakni  pembuatan jamban bagi keluarga kurang mampu di Desa Panggang yang selama ini belum mempunyai jamban, benar-benar dirasakan langsung oleh warga penerima.

Tidak bagi penerima program jambanisasi dari TNI Kodim Klaten saja, melainkan lingkungan secara umum, terutama di Desa Panggang  juga sangat diuntungkan.  Karena, dengan program jambanisasi bagi sejumlah warga di Panggang itu, otomatis akan mengubah pola hidup sehat lingkungan. ‘‘Minmal bagi warga yang kini sudah berjamban tidak lagi BAB di sembarang tempat,’’ tandas  Kepala Desa Panggang, Kecamatan Kemalang, Nandang Nuryanto, Rabu (07/06/2016).

Menurutnya, dengan berubahnya pola hidup yang menuju kesehatan itu, BAB tidak sembarang tempat, praktis penyebaran penyakit, seperti diare atau perut lainnya tidak mudah terjangkait di Desa Panggang.  ‘’Banyak hikmah dan dampak positif pelaksanaan TMMD Kodim Klaten di desa kami. Dampak nyata yang dirasakan warga, sasaran dan fasilitas yg dibangun oleh satgas TMMD, terutama betoniasi, kini sudah dirasakan dan digunakan oleh warga Panggang. Cotoh, untuk mencari pakan ternak yang semula harus bergelut dengan jeleknya jalan, kini mereka nyaman saat melalui jalan yang sudah dibeton,’’  tambah Kades Nandang.

Sementara itu, Panut (53), warga Rt 01/Rw01, Dukuh Tegal Gading, Dea Panggang, salah satu warga yg mendapatkan program jambanisasi, ketika ditemui di rumahnya Rabu (07/06/2015 dia menyatakan sangat senang  sekali dengan telah dibuatkan jamban oleh TNI Kodim Klaten bersama warga. ‘’Saya itu sudah lama ingin memiliki jamban yang bagus seperti milik tetangga yang lain, Alhamdulillah keinginan itu kini menjadi kenyataan berkat TMMD Kodim Klaten,’’ beber Panut.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0